Kediri (beritajatim.com) – Dinas Pendudukan dan Catatan Sipil (Dispenduk Capil) Kota Kediri menggelar sosialisasi ‘Dukcapil Kota Kediri Go Digital 2019′ di Hotel Lotus Kediri. Hadir dalam acara, Wakil Wali Kota, Lilik Muhibah, dinas terkait, kepala kelurahan dan perwakilan Ketua RT / RW se- Kota Kediri, Rabu (25/9/2019).

Kegiatan ini untuk mendukung program pemerintah pusat dalam Gerakan Indonesia Sadar Adminduk (GISA) dan warga Kota Kediri untuk tertib dalam administrasi.

“Tujuan dan sasarannya, lebih mendekatkan akses pelayanan kepada masyarakat untuk pengurusan dokumen kependudukan. Dari kepengurusan secara manual menajdi sistem online. Dengan menggunakan aplikasi Sakti yang bisa diakses melalui website milik Dispendukcapil Kota Kediri,” terang Noviana Rachmawati, SP, MAP- Kabid Pelayanan dan Pendaftaran Penduduk pada Dispendukcapil Pemerintah Kota Kediri

Dengan sosialisasi ini, selain pelayanan Administrasi Kependudukan (Adminduk), terdapat prioritas sejumlah pelayanan. Diantaranya, menuntaskan program perekaman dan pencetakan KTP -Elektronik, akta kelahiran, meningkatkan kualitas pelayanan, mengoptimalkan data kependudukan, penerbitan dan pemanfaatan Kartu Identitas Anak (KIA), menjalankan sistem Adminduk dan menyukseskan program Dukcapil Go Digital.

Dibanding tahun lalu, ada kecenderungan berturun karena telah 100% dilayani memiliki KTP Elektronik. Selain itu, pihaknya juga gencar mendatangi setiap kelurahan melakukan program penerbitan akte kelahiran. “Kemarin kita melakukan pengurusan dokumen akta kelahiran massal di kelurahan mulai akhir 2018 sampa dengan awal tahun ini di seluruh kelurahan,” jelasnya.